Home » Contoh Soal Nilai Tempat Bilangan Dan Jawabannya

Contoh Soal Nilai Tempat Bilangan Dan Jawabannya

contoh+soal+nilai+tempat+bilangan
Contoh Soal Nilai Tempat Bilangan

Contoh Soal Nilai Tempat Bilangan Dan Jawabannya – Materi matematika nilai tempat suatu bilangan mulai diajarkan mulai di kelas 1 SD. Kemudian dilanjutkan di kelas 2, 3, 4, hingga kelas 6 SD dengan pembahasan nilai tempat yang lebih besar. Nah, untuk memahami materi tersebut, berikut akan dibahas tentang contoh soal nilai tempat bilangan dan jawabannya.

Apa yang dimaksud dengan nilai tempat? Nilai tempat adalah nilai angka dari suatu tempat bilangan tertentu, dimulai dari satuan, puluhan, ratusan, ribuan, dan seterusnya. Di kelas 1 SD, materi nilai tempat diajarkan mulai dari satuan dan puluhan. Sedangkan di kelas 2 SD mulai diperluas hingga nilai tempat ratusan. Sedangkan Di kelas 3 sampai 6 SD berlanjut ke nilai tempat ribuan dan ratusan ribu.

Nah, bagi yang masih bingung bagaimana cara menentukan nilai tempat pada suatu bilangan, silahkan simak latihan contoh soal nilai tempat bilangan berikut ini yang telah dilengkapi dengan kunci jawabannya.

Contoh Soal Nilai Tempat Bilangan Dan Jawabannya

A. Soal Pilihan Ganda

1. Bilangan 14 dibaca …
a. sepuluh empat
b. empat belas
c. empat puluh satu
d. satu empat

2. Tiga puluh tujuh jika ditulis dalam lambang bilangan menjadi …
a. 27
b. 73
c. 37
d. 307

3. Angka yang mempunyai nilai satuan pada bilangan 25 adalah …
a. 2
b. 5
c. 25
d. 52

4. Angka yang mempunyai nilai puluhan pada bilangan 43 adalah …
a. 3
b. 4
c. 43
d. 34

5. Angka yang mempunyai nilai ratusan pada bilangan 123 adalah …
a. 1
b. 2
c. 3
d. 100

6. Nilai tempat angka 4 pada lambang bilangan 415 adalah …
a. satuan
b. puluhan
c. ratusan
d. ribuan

Baca Lainnya :  Rumus Persegi Panjang: Luas, Keliling, dan Contoh Soal

7. Nilai tempat angka 9 pada bilangan 1.932 adalah …
a. satuan
b. puluhan
c. ratusan
d. ribuan

8. Angka 5 pada bilangan 1.250 menempati tempat …
a. satuan
b. puluhan
c. ratusan
d. ribuan

9. Angka 3 pada bilangan 3.810 menempati tempat …
a. satuan
b. puluhan
c. ratusan
d. ribuan

10. Nilai tempat angka 2 pada bilangan 12.936 adalah …
a. puluhan
b. ratusan
c. ribuan
d. puluh ribuan

11. Angka 3 pada bilangan 37.925 menempati tempat …
a. puluhan
b. ratusan
c. ribuan
d. puluh ribuan

12. Nilai tempat angka 1 pada bilangan 102.753 adalah …
a. ratusan
b. ribuan
c. puluh ribuan
d. ratus ribuan

13. Nilai tempat angka 5 pada bilangan 751.462 adalah …
a. ratusan
b. ribuan
c. puluh ribuan
d. ratus ribuan

14. Angka 9 pada bilangan 986.721 menempati tempat …
a. ratusan
b. ribuan
c. puluh ribuan
d. ratus ribuan

15. Angka 6 pada bilangan 876.543 menempati tempat …
a. ratusan
b. ribuan
c. puluh ribuan
d. ratus ribuan

B. Soa Uraian

1. Bilangan 34.796 dibaca …
2. Sembilan puluh lima ribu tiga ratus tujuh puluh empat, jika ditulis dalam lambang bilangan menjadi …
3. Angka 5 pada bilangan 4.530 menempati tempat …
4. Angka 3 pada bilangan 1.235 menempati tempat …
5. Nilai tempat angka 7 pada bilangan 57.136 adalah …
6. Nilai tempat angka 8 pada bilangan 187.749 adalah …
7. 623 = … ratusan + … puluhan + … satuan.
8. 285 = … ratusan + … puluhan + … satuan.
9. 3.541 = … ribuan + … ratusan + … puluhan + … satuan.
10. 9.000 = … ribuan + … ratusan + … puluhan + … satuan.
11. 356.214 = … ratus ribuan + … puluh ribuan + … ribuan + … ratusan + … puluhan + … satuan.
12. 908.050 = … ratus ribuan + … puluh ribuan + … ribuan + … ratusan + … puluhan + … satuan.
13. 877.655 = … ratus ribuan + … puluh ribuan + … ribuan + … ratusan + … puluhan + … satuan.
14. 5.671, nilai tempat 6 adalah …, nilainya …
15. 723.184, nilai tempat 2 adalah …, nilainya …

Baca Lainnya :  Rumus Keliling Trapesium Dan Contoh Soal

Kunci Jawaban Soal Nilai Tempat Bilangan

A. Kunci Jawaban Soal Pilihan Ganda

1. b
2. c
3. b
4. b
5. a
6. c
7. c
8. b
9. d
10. c
11. d
12. d
13. c
14. d
15. b

B. Kunci Jawaban Soal Uraian

1. Tiga puluh empat ribu tujuh ratus sembilan puluh enam
2. 95.374
3. Ratusan
4. Puluhan
5. Ribuan
6. Puluh ribuan
7. 623 = 6 ratusan + 2 puluhan + 3 satuan
8. 285 = 2 ratusan + 8 puluhan + 5 satuan
9. 3.541 = 3 ribuan + 5 ratusan + 4 puluhan + 1 satuan
10. 9.000 = 9 ribuan + 0 ratusan + 0 puluhan + 0 satuan
11. 356.214 = 3 ratus ribuan + 5 puluh ribuan + 6 ribuan + 2 ratusan + 1 puluhan + 4 satuan
12. 908.050 = 9 ratus ribuan + 0 puluh ribuan + 8 ribuan + 0 ratusan + 5 puluhan + 0 satuan
13. 877.655 = 8 ratus ribuan + 7 puluh ribuan + 7 ribuan + 6 ratusan + 5 puluhan + 5 satuan
14. 5.671 nilai tempat 6 adalah ratusan, nilainya 600
15. 723.184, nilai tempat 2 adalah puluh ribuan, nilainya 20.000

Demikianlah pembahasan mengenai contoh soal nilai tempat suatu bilangan dan kunci jawabannya. Semoga bermanfaat.

Baca Juga :

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top