Home » Matematika » Contoh Benda Bangun Ruang Di Sekitar Kita

Contoh Benda Bangun Ruang Di Sekitar Kita

contoh+benda+bangun+ruang
Contoh Benda Bangun Ruang

Contoh Benda Bangun Ruang – Dalam kehidupan sehari-hari, banyak dijumpai benda-benda dengan berbagai macam bentuk. Salah satunya adalah benda berbentuk bangun ruang. Nah, pada artikel ini akan dibahas tentang contoh benda berbentuk bangun ruang di sekitar kita.

Bangun ruang adalah bangun tiga dimensi yang mempunyai volume dan dibatasi oleh beberapa sisi. Jumlah dan bentuk sisi yang membatasi bangun menentukan sifat-sifat bangun ruang. Contoh benda bangun ruang yang dibatasi oleh 6 sisi berbentuk persegi disebut kubus.

Bangun ruang memiliki beragam bentuk, diantaranya yaitu kubus, balok, limas, prisma, tabung, kerucut, dan bola. Beberapa bentuk bangun ruang dapat dijumpai di rumah atau disekitar kita. Berikut akan diberikan informasi mengenai apa saja benda-benda yang memiliki bentuk bangun ruang.

Contoh Benda Bangun Ruang Di Sekitar Kita

A. Contoh Benda Berbentuk Kubus

Kubus adalah bangun ruang yang dibatasi oleh 6 sisi yang semuanya berbentuk persegi. Diantara sifat-sifat bangun ruang kubus adalah:

  • Memiliki 6 sisi berbentuk persegi
  • Memiliki 12 rusuk sama panjang
  • Memiliki 8 titik sudut

Contoh benda berbentuk kubus dapat ditemukan pada:

Dadu, mainan rubik, es batu bentuk persegi, kotak kado, kardus, music box, bentuk ka’bah, brangkas, dan lain-lain.

B. Contoh Benda Berbentuk Balok

Balok adalah bangun ruang yang dibatasi oleh tiga pasang sisi berbentuk persegi dan persegi panjang, dengan setidaknya memiliki sepasang sisi dengan ukuran berbeda. Diantara sifat-sifat bangun ruang balok adalah:

  • Memiliki 6 sisi berbentuk persegi dan persegi panjang
  • Memiliki 12 rusuk, yang terdiri dari 4 panjang, 4, rusuk lebar, dan 4 rusuk tinggi
  • Memiliki 8 titik sudut

Contoh benda berbentuk balok dapat ditemukan pada:

Baca Lainnya :   Macam-Macam Segitiga Dan Gambarnya

Kotak tisu, penghapus, lemari baju, kulkas, handphone, televisi, radio, batu bata, akuarium, bak mandi, dan lain-lain.

C. Contoh Benda Berbentuk Prisma

Prisma adalah bangun ruang yang dibatasi oleh sisi alas dan sisi atas berbentuk segi-n yang sejajar dan kongruen.

Prisma memiliki beberapa jenis berdasarkan bentuk sisi alasnya, diantaranya yaitu prisma segitiga, prisma segi empat, prisma segi lima, prisma segi enam dan seterusnya. Secara umum, sifat-sifat bangun ruang prisma adalah:

  • Memiliki sisi sebanyak (n+2) buah
  • Memiliki rusuk sebanyak 3n buah
  • Memiliki titik sudut sebanyak 2n buah

Contoh benda berbentuk prisma dapat ditemukan pada:

Tenda, atap rumah, coklat batangan (prisma segitiga)
Lemari baju, tempat tisu, kotak kardus, es batu (prisma segi empat)
Gedung pentagon, diamond, lampu lampion (prisma segi lima)
Sarang lebah, paving block, mur, baut (prisma segi enam)

D. Contoh Benda Berbentuk Limas

Limas adalah bangun ruang yang dibatasi oleh sisi alas berbentuk segi-n, serta sisi tegak berbentuk segitiga yang bertemu pada satu titik puncak.

Limas memiliki beberapa jenis berdasarkan bentuk sisi alasnya, diantaranya yaitu limas segitiga, limas segi empat, limas segi lima, limas segi enam dan seterusnya. Secara umum, sifat-sifat bangun ruang limas adalah:

  • Memiliki sisi sebanyak (n+1) buah
  • Memiliki rusuk sebanyak 2n buah
  • Memiliki titik sudut sebanyak (n+1) buah
  • Memiliki satu titik puncak

Contoh benda berbentuk limas dapat ditemukan pada:

Rubik segitiga, pouch segitiga, kristal segitiga, tower triangle (limas segitiga)
Piramid, bentuk atap rumah, botol parfum, tenda, kue bugis (limas segi empat)

Baca Lainnya :   Penjumlahan Dan Pengurangan Berbagai Bentuk Pecahan

E. Contoh Benda Berbentuk Kerucut

Kerucut adalah bangun ruang yang dibatasi oleh sisi alas berbentuk lingkaran, serta sisi selimut berbentuk juring lingkaran. Diantara sifat-sifat bangun ruang kerucut adalah:

  • Memiliki 2 sisi
  • Memiliki 1 rusuk
  • Memiliki 1 titik sudut
  • Memiliki satu titik puncak

Contoh benda berbentuk kerucut dapat ditemukan pada:

Nasi tumpeng, torong plastik, cone ice cream, topi ulang tahun, caping, terompet tahun baru, traffic cone, cup lampu, dan lain-lain.

F. Contoh Benda Berbentuk Tabung

Tabung adalah bangun ruang yang dibatasi oleh sisi alas dan sisi atas berbentuk lingkaran kongruen, serta sebuah sisi selimut berbentuk lengkungan persegi panjang. Diantara sifat-sifat bangun ruang tabung adalah:

  • Memiliki 3 sisi
  • Memiliki 2 rusuk
  • Tidak memiliki titik sudut

Contoh benda berbentuk tabung dapat ditemukan pada:

Botol minuman, gelas, ember, drum, termos, baterai, tong sampah, bambu, lampu neon, kaleng, toples, pipa, kue astor, dan lain-lain.

G. Contoh Benda Berbentuk Bola

Bola adalah bangun ruang yang dibatasi oleh sebuah sisi lengkung. Diantara sifat-sifat bangun ruang bola adalah:

  • Memiliki 1 sisi
  • Tidak memiliki rusuk
  • Tidak memiliki titik sudut

Contoh benda berbentuk bola dapat ditemukan pada:

Kelereng, mutiara, permen lolipop, kue onde-onde, globe, bola golf, bola voli, bola basket, bola billiard, bakso, semangka, melon, dan lain-lain.

Demikianlah pembahasan mengenai contoh benda yang memiliki bentuk bangun ruang di sekitar kita. Semoga bermanfaat.

Baca Juga :

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top