Home » Tips Membeli Mesin Genset Bekas

Tips Membeli Mesin Genset Bekas

tips+membeli+mesin+genset+bekas
Tips Membeli Mesin Genset Bekas

Ketika ingin membeli mesin genset bekas, kita harus mengeceknya dengan teliti. Meskipun harganya relatif lebih murah dari yang baru, namun harus tetap pintar dalam melakukan pembelian. Berikut akan dibahas tentang beberapa tips membeli mesin genset bekas.

Genset merupakan sebuah mesin pembangkit listrik yang sering digunakan ketika terjadi pemadaman. Mesin ini menjadi pilihan tepat sebagai sumber cadangan energi listrik.

Meskipun banyak dijual di pasaran, namun tidak semua orang memiliki kemampuan untuk membeli mesin genset baru. Sehingga alternatif terbaik adalah membeli mesin genset bekas.

Tips Membeli Mesin Genset Bekas

Meskipun berupa barang bekas, namun jika cermat dalam memilihnya, tentu akan mendapatkan mesin genset yang berkualitas. Sehingga dapat difungsikan secara maksimal untuk memenuhi kebutuhan energi listrik.

Nah, berikut merupakan beberap tips yang dapat diterapkan ketika membeli mesin genset bekas agar terhidar dari ha-hal yang dapat merugikan.

1. Tentukan Kapasitas Listrik Genset

Hal pertama yang perlu dilakukan ketika akan membeli mesin genset adalah menentukan kapasitas listrik yang dibutuhkan. Jangan sampai membeli genset dengan kapasitas yang tidak memadai. Sehingga tidak dapt digunakan sebagaimana mestinya.

Baca Lainnya :  Hand Tools Dan Power Tools

Genset merupakan mesin pembangkit listrik yang memiliki berbagai variasi pada kapasitas daya listriknya. Oleh sebab itu, tentukan kapasitas daya listrik yang sesuai dengan kebutuhannya.

2. Tentukan Bahan Bakar Genset

Umumnya, mesin genset menggunakan bahan bakar bensin dan solar. Kedua jenis bahan bakar ini harus ditentukan sebelum membelinya. Sebaiknya, pilihlah mesin genset yang bahan bakarnya mudah dicari.

Hal ini mengingat bahwa setiap daerah tidak semuanya menyediakan bahan bakar dengan mudah. Jangan sampai kesusahan ketika mencari bahan bakar mesin genset yang akhirnya malah tidak dapat menggunakannya.

3. Pilih Brand Yang Terjamin Kualitasnya

Di pasaran, banyak sekali brand atau merk mesin genset. Untuk itu pilihlah brand mesin genset yang sudah terjamin kualitasnya. Meskipun membeli genset bekas, namun kualitas produk harus diutamakan.

Brang mesin genset yang sudah terkenal biasanya memiliki kualitas yang bakus meskipun sudah berupa barang second. Biasanya kinerja mesinnya masih dapat diandalkan. Beberapa brand genset yang bagus antara lain yamaha,, honda, dan krisbow.

Baca Lainnya :  Cara Memasang AVR Pada Mesin Genset

Jangan malu untuk menanyakan kondisinya. Tanyakan sudah berapa lama digunakan dan spare part apa saja yang sudah pernah diganti. Sebaiknya jangan memilih yang jam operasional sudah lama. Hal ini untuk menghindari munculnya kerusakan yang mungkin terjadi.

4. Pengujian Secara Langsung

Sebelum pengecekan langsung, tanyakan cara perawatannya. Tanyakan juga prosedur penggunaannya, seperti bagaimana cara menghidupkan dan mematikan, serta penggantian oli mesin mesin genset.

Setelah dirasa cocok, lakukan pengecekan dengan menghidupkan mesin genset. Lakukan pengujian beban kerja dengan melakukan beberapa percobaan mengoperasikan alat-alat elektronik.

Mesin genset bekas paling tidak mampu menghasilkan kekuatan beban sebesar 80%. Jika tidak mampu mengoperasikan alat-alat elektronik, sebaiknya ambil keputusan untuk menolaknya.

Tanyakan apakah diberi garansi jika mesin genset tiba-tiba mengalami kerusakan. Meskipun barang bekas, paling tidak si penjual berani menjamin kondisinya.

Demikianlah informasi mengenai tips membeli mesin genset bekas. Semoga bermanfaat.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top