Home » Contoh Soal Tentang Uang Kelas 2 SD

Contoh Soal Tentang Uang Kelas 2 SD

contoh+soal+tentang+uang
Contoh Soal Tentang Uang

Contoh Soal Tentang Uang Kelas 2 SD – Dalam pelajaran matematika kelas 2 SD, terdapat materi tentang uang. Dalam materi tersebut, kita harus dapat mengetahui kesetaraan nilai mata uang, serta memahami penjumlahan dan pengurangan uang. Agar lebih mudah memahami materi tersebut, berikut akan dibahas tentang contoh soal tentang uang kelas 2 SD.

Uang adalah suatu benda yang berfungsi sebagai alat pembayaran. Pada umumnya, ada dua jenis uang yang perlu diketahui, yakni uang kertas dan uang logam. Setiap jenisnya memiliki pecahan dari terkecil sampai terbesar. Sehingga kita juga harus dapat mengurutkan setiap jenis nilai mata uang.

Nah, bagi yang sekarang duduk di kelas 2, maka penting untuk dapat menyelesaikan soal-soal tentang uang. Berikut merupakan kumpulan soal matematika tentang uang, mulai dari soal pilihan ganda hingga soal cerita yang berhubungan dengan uang, lengkap beserta jawabannya.

Contoh Soal Tentang Uang Kelas 2 SD

A. Soal Pilihan Ganda
Pilihlah jawaban yang benar pada soal-soal berikut ini!

1. Uang pada gambar di bawah ini ditulis …..

contoh+soal+tentang+uang+kelas+2+sd

a. Rp 100,00
b. Rp 1.000,00
c. Rp 10.000,00

2. Uang dua ribu rupiah ditulis …..
a. Rp. 200,00
b. Rp. 2.000,00
c. Rp. 20.000,00

3. Urutan uang kertas dari terkecil ke terbesar yang benar adalah …..
a. Rp 1.000,00 ; Rp 2.000,00 ; Rp 5.000,00 ; Rp 10.000,00 ; Rp 50.000,00 ; Rp 100.000,00
b. Rp 100.000,00 ; Rp 50.000,00 ; Rp 20.000,00 ; Rp 10.000,00 ; Rp 5.000,00 ; Rp 1.000,00
c. Rp 1.000,00 ; Rp 2.000,00 ; Rp 10.000,00 ; Rp 5.000,00 ; Rp 50.000,00 ; Rp 100.000,00

4. Seribu rupiah setara dengan ….. keping dua ratusan
a. dua
b. lima
c. sepuluh

5. Dua ribu rupiah setara dengan ….. keping lima ratusan
a. dua
b. tiga
c. empat

6. Empat keping lima ratusan dan dua lembar seribuan nilainya adalah …..
a. Rp 3.000,00
b. Rp 4.000,00
c. Rp 5.000,00

7. Ada dua lembar uang lima ribuan. Jumlah uang tersebut adalah …..
a. Rp 5.000,00
b. Rp 10.000,00
c. Rp 20.000,00

8. Nilai uang yang setara dengan Rp 10.000,00 adalah …..
a. 5 lembar uang seribuan
b. 3 lembar uang dua ribuan
c. 2 lembar uang lima ribuan

9. Uang pada gambar di bawah ini nilainya adalah …..

contoh+soal+tentang+uang+beserta+jawabannya

a. Rp 2.000,00
b. Rp 1.500,00
c. Rp 2.500,00

10. Pecahan uang yang nilainya setara dengan Rp 2.500,00 adalah …..
a. 4 keping lima ratusan
b. 5 keping lima ratusan
c. 10 keping dua ratusan

11. Ada dua lembar uang Rp 5.000,00 dan satu lembar uang Rp 10.000,00 nilainya adalah …..
a. Rp 15.000,00
b. Rp 20.000,00
c. Rp 25.000,00

Baca Lainnya :  Pengurangan Bilangan Bulat Dengan Pecahan

12. Uang RP 50.000 bisa ditukar dengan …..
a. 2 lembar uang Rp 20.000,00
b. 5 lembar uang Rp 10.000,00
c. 10 lembar Rp 2.000,00

13. Uang yang setara dengan Rp 25.000, 00 adalah …..
a. 2 lembar Rp 10.000,00 dan 2 lembar Rp 5.000,00
b. 4 lembar Rp 5.000,00 dan 1 lembar Rp 10.000,00
c. 10 lembar Rp 2.000,00 dan 5 lembar Rp 1.000,00

14. Rp 1.000,00 ….. Rp 10.000,00
a. >
b. <
c. =

15. Rp 50.000,00 ….. Rp 20.000,00
a. >
b. <
c. =

16. Rp. 20.000,00 ….. Rp. 10.000,00
a. lebih kecil dari
b. lebih besar dari
c. sama dengan

17. Dua lembar Rp 5.000,00 ….. Satu lembar Rp. 10.000,00
a. lebih kecil dari
b. lebih besar dari
c. sama dengan

18. Rp 50.000,00 setara dengan ….. lembar lima ribuan
a. dua puluh
b. lima belas
c. sepuluh

19. Lima lembar uang lima ribuan nilainya adalah …..
a. Rp 15.000,00
b. Rp 20.000,00
c. Rp 25.000,00

20. Dua lembar uang lima ribuan, tiga lembar uang dua ribuan, dan empat lembar uang seribuan nilainya adalah …..
a. Rp 15.000,00
b. Rp 20.000,00
c. Rp 25.000,00

B. Soal Cerita Tentang Uang
Isilah titik-titik di bawah ini dengan benar!

1. Anto membeli roti seharga Rp 2.000,00. Anto membayar dengan uang Rp 5.000,00. Uang kembalian Anto adalah …..

2. Harga sebuah buku adalah Rp 8.000,00. Ida membayar dengan 2 lembar uang lima ribuan. Maka uang kembalian yang diterima Ida adalah …..

3. Adik diberi uang oleh Ayah Rp 2.000,00. Adik diberi uang oleh Ibu Rp 1.500,00. Maka uang Adik seluruhnya adalah …..

4. Kakak memiliki uang Rp 20.000,00. Untuk membeli buku harganya Rp 15.000,00. Sisa uang Kakak adalah …..

5. Fitri memiliki 10 keping uang Rp 500,00 dan 10 keping uang Rp 200,00. Berapa rupiah jumlah uang Fitri?

6. Didi memiliki 4 lembar uang dua ribuan. Dodo memiliki 2 lembar uang lima ribuan. Siapakah yang memiliki uang lebih banyak?

7. Uang saku Banu sebesar Rp 5.000,00. Di sekolah, Banu membeli roti seharga Rp 3.000,00 dan minuman seharga Rp 1.000,00. Berapakah sisa uang saku Banu?

8. Ani diberi uang oleh Kakek sebesar 2 lembar Rp 10.000,00. Kemudian diberi oleh Paman 3 lembar uang Rp 5.000,00. Berapakah jumlah uang yang dimiliki Ani?

Baca Lainnya :  Cara Menentukan Pecahan Senilai Dan Contoh Soal

9. Tita membeli penggaris di koperasi sekolah. Ia menyerahkan uang Rp 10.000,00. Kemudian diberi kembalian berupa uang pecahan Rp 5.000,00 dan Rp 1.000,00. Berapakah harga penggaris yang dibeli Tita?

10. Diva memiliki uang sebesar Rp 20.000,00. Di koperasi ia membeli buku yang harganya Rp 6.000,00, pensil Rp 4.000,00 dan penghapus yang harganya Rp 3.000,00. Berapa uang kembalian yang diterima Diva?

Kunci Jawaban Soal Tentang Uang Kelas 2 SD

A. Kunci Jawaban Soal Pilihan Ganda

1. b
2. b
3. a
4. b
5. c
6. b
7. b
8. c
9. b
10. b
11. b
12. b
13. c
14. b
15. a
16. b
17. c
18. c
19. c
20. b

B. Kunci Jawaban Soal Cerita

1. Uang Anto = Rp 5.000,00
Harga roti = Rp 2.000,00
Uang kembalian Anto = Rp 5.000,00 – Rp 2.000,00 = Rp 3.000,00

2. 2 lembar uang lima ribuan = Rp 10.000,00
Harga buku = Rp 8.000,00
Uang kembalian Ida = Rp 10.000,00 – Rp 8.000,00 = Rp 2.000,00

3. Diberi Ayah = Rp 2.000,00
Diberi Ibu = Rp 1.500,00
Uang Adik seluruhnya = Rp 2.000,00 + Rp 1.500,00 = Rp 3.500,00

4. Uang Kakak = Rp 20.000,00
Harga buku = Rp 15.000,00
Sisa uang Kakak adalah = Rp 20.000,00 – Rp 15.000,00 = Rp 5.000,00

5. 10 keping uang Rp 500,00 = Rp 5.000,00
10 keping uang Rp 200,00 = Rp 2.000,00
Jumlah uang Fitri = Rp 7.000,00

6. Uang Didi = 4 lembar dua ribuan = Rp 8.000,00
Uang Dodo = 2 lembar lima ribuan = Rp 10.000,00
Uang yang lebih banyak dimiliki oleh Dodo

7. Uang saku = Rp 5.000,00
Beli roti = Rp 3.000,00
Beli minuman = Rp 1.000,00
Sisa uang saku Banu = Rp 5.000,00 – (Rp 3.000,00 + Rp 1.000,00)
= Rp 5.000,00 – Rp 4.000,00
= Rp 1.000,00

8. 2 lembar Rp 10.000,00 = Rp 20.000,00
3 lembar uang Rp 5.000,00 = 15.000,00
Jumlah uang Ani = Rp 20.000,00 + 15.000,00 = 35.000,00

9. Uang Tita = Rp 10.000,00
Uang kembalian = Rp 5.000,00 + Rp 1.000,00 = Rp 6.000,00
Harga penggaris = Rp 10.000,00 – Rp 6.000,00 = Rp 4.000,00

10. Uang Diva = Rp 20.000,00
Beli buku = Rp 6.000,00
Beli pensil = Rp 4.000,00
Beli penghapus = Rp 3.000,00
Uang kembalian = Rp 20.000,00 – (Rp 6.000,00 + Rp 4.000,00 + Rp 3.000,00)
= Rp 20.000,00 – Rp 13.000,00
= Rp 7.000,00

Demikianlah pembahasan mengenai contoh soal tentang uang kelas 2 SD dan beserta kunci jawabannya. Semoga bermanfaat.

Baca Juga :

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top