
Cara Membedakan Ikan Cupang Jantan Dan Betina – Bagi orang awam, pasti akan susah untuk membedakan jenis kelamin pada ikan cupang. Untuk itu, bagi yang belum tahu perbedaannya, silahkan simak pembahasan berikut ini mengenai cara membedakan ikan cupang jantan dan ikan cupang betina.
Jika dilihat secara sekilas, ikan cupang jantan dan betina memang memiliki rupa yang sama persis. Namun, jika kita perhatikan dengan seksama, sebenarnya perbedaan antara ikan cupang jantan dan betina terlihat dari gerakan dan bentuk fisiknya. Lalu, bagaimana cara membedakannya?
Untuk membedakan jenis kelamin ikan cupang jantan dan betina akan semakin mudah jika ikan sudah dewasa. Karena akan sulit mengetahuinya jika usia ikan masih tergolong kecil atau masih burayak. Nah, berikut ini merupakan perbedaan antara jenis kelamin pada ikan cupang.
Perbedaan Ikan Cupang Jantan Dan Betina
Untuk membedakan membedakan mana yang jantan dan mana yan betina, simak ciri-ciri ikan cupang jantang dan betina berikut ini.
Ciri-Ciri Ikan Cupang Jantan
Ikan cupang jantan memiliki karakterisitik yang menjadi ciri khasnya, yaitu sebagai berikut:
- Gerakan ikan cupang jantan lebih lincah dan agresif
- Ikan cupang jantan memiliki bentuk tubuh lebih langsing
- Bentuk ekor dan sirip pada ikan cupang jantan lebih panjang dan mengembang
- Warna ikan cupang jantan lebih cerah dan menarik dari pada cupang betina
- Ikan cupang jantan tidak memiliki garis vertikal pada tubuhnya
- Ikan cupang jantan dapat membuat gelembung udara yang digunakan untuk melindungi telur-telur ikan
Ciri-Ciri Ikan Cupang Betina
Sedangkan karakterisitik atau ciri khas dari ikan cupang betina yaitu sebagai berikut:
- Gerakan ikan cupang betina lebih lambat dan tidak begitu agresif
- Bentuk tubuh ikan cupang betina lebih besar dan padat, tetapi tidak begitu panjang
- Bentuk ekor dan sirip pada ikan cupang betina pendek dan kecil tidak begitu mengembang
- Warna ikan cupang betina kusam dan tidak begitu cerah
- Ikan cupang betina memiliki garis vertikal pada tubuhnya
- Ikan cupang betina tidak dapat membuat gelembung udara
- Pada ikan cupang betina biasanya terdapat titik putih atau bintik telur pada sirip perutnya
Sekarang sudah tahu kan perbedaannya? Begitulah cara membedakan ikan cupang jantan dan betina. Jangan bingung lagi dalam menentukan jenis kelamin pada ikan cupang ya. Semoga bermanfaat.
Baca Juga :