Cara Mencari Tinggi Limas Jika Diketahui Volumenya – Limas merupakan salah satu bangun ruang yang memiliki sisi alas berbentuk segi-n, serta beberapa sisi miring berbentuk segitiga. Selain perhitungan volume, cara mencari tinggi limas juga penting untuk diketahui.
Tinggi limas adalah jarak antara titik pusat alasnya dengan titik puncak limas. Dalam soal-soal matematika, kita harus dapat mencari ukuran tinggi sebuah limas jika diketahui volumenya.
Lalu, bagaimana cara mencari tinggi limas yang telah diketahui volumenya? Untuk mencarinya, kita dapat menggunakan rumus volume limas. Untuk mengetahui caranya, silahkan simak pembahasan berikut ini.
Cara Mencari Tinggi Limas Jika Diketahui Volumenya
Perlu diketahui bahwa rumus untuk menghitung volume limas adalah V = 1/3 x luas alas x tinggi. Dengan begitu, untuk mencari tinggi limas jika diketahui volumenya adalah:
t = (3 x V) : La |
Keterangan:
t = tinggi limas
V = volume limas
La = luas alas limas
Contoh Soal
1. Sebuah limas memiliki volume 400 cm³ dan luas alasnya 120 cm². Tentukan tinggi limas tersebut!
Penyelesaian:
t = (3 x V) : La
t = (3 x 400) : 120
t = 1.200 : 120
t = 10 cm
Jadi, tinggi limas tersebut adalah 10 cm.
2. Diketahui volume limas adalah 3.125 cm³. Limas tersebut memiliki sisi alas berbentuk persegi dengan sisi 25 cm. Berapakah tinggi limas tersebut?
Penyelesaian:
La = luas persegi
La = s x s
La = 25 x 25
La = 625 cm²
t = (3 x V) : La
t = (3 x 3.125) : 625
t = 9.375 : 625
t = 15 cm
Jadi tinggi limas tersebut adalah 15 cm.
3. Sebuah limas segitiga memiliki volume 640 cm³. Jika luas alasnya 240 cm², berapakah tinggi limas tersebut?
Penyelesaian:
t = (3 x V) : La
t = (3 x 640) : 240
t = 1.920 : 240
t = 8 cm
Jadi, tinggi limas tersebut adalah 8 cm.
4. Diketahui volume limas adalah 364 cm³. Limas tersebut memiliki sisi alas berbentuk persegi panjang dengan ukuran panjang 12 cm dan lebar 7 cm. Berapakah tinggi limas tersebut?
Penyelesaian:
La = luas persegi panjang
La = p x l
La = 12 x 7
La = 84 cm²
t = (3 x V) : La
t = (3 x 364) : 84
t = 1.092 : 84
t = 13 cm
Jadi tinggi limas tersebut adalah 13 cm.
5. Sebuah limas memiliki volume 2.268 cm³. Jika luas alas limas 324 cm², berapakah tinggi limas tersebut?
Penyelesaian:
t = (3 x V) : La
t = (3 x 2.268) : 324
t = 6.804 : 324
t = 21 cm
Jadi, tinggi limas tersebut adalah 21 cm.
Demikianlah pembahasan mengenai cara mencari tinggi limas jika diketahui volumenya. Semoga bermanfaat.