Home » Informasi » Cara Melacak Hp Hilang

Cara Melacak Hp Hilang

cara+melacak+hp+hilang
Cara Melacak Hp Hilang

Cara Melacak Hp Hilang – Melacak hp hilang sebenarnya cukup mudah. Namun, biasanya ketika kehilangan hp android membuat kita panik. Dan itu merupakan sebuah hal yang tidak menyenangkan. Apalagi jika di dalam ponsel yang hilang tersebut terdapat data-data penting.

Jika hal tersebut terjadi pada kita, pasti kita akan berusaha mencari hp yang hilang tersebut dengan berbagai cara. Salah satunya yaitu dengan mengingat tempat keberadaan terakhir saat menggunakan hp tersebut. Lalu, bagaimana jika tidak ditemukan juga?

Ada beberapa cara yang dapat kita lakukan untuk menemukan hp android yang hilang. Untuk lebih jelasnya, silahkan lakukan beberapa cara berikut ini sampai kita dapat melacak titik letak dimana Hp yang hilang tersebut berada.

Cara Melacak Hp Hilang

1. Menggunakan Email

Cara pertama untuk melacak hp yang hilang adalah menggunakan alamat email. Langkahnya yaitu kita harus menyiapkan perangkat terlebih dahulu seperti laptop atau smartphone. Kemudian masuk ke Find My Device-Google dengan alamat email yang digunakan pada ponsel yang hilang. Tunggu proses pencarian beberapa saat sampai selesai. Maka hp android tersebut akan segera terlacak titik lokasinya.

2. Meggunakan GPS

Untuk melacak hp yang hilang menggunakan GPS, kita harus menginstal terlebih dahulu aplikasi Fine My Device dari Play Store. Setelah itu, kita masukan alamat email yang kita gunakan di posel yang hilang. Kemudian setelah proses pencariannya selesai, maka secara otomatis ponsel yang hilang tersebut akan terlacak keberadaanya.

Baca Lainnya :  48 Hotel Di Cilacap beserta Alamatnya

3. Aplikasi Android

Cara selanjutnya untuk menemukan hp yang hilang yaitu kita dapat memanfaatkan beberapa aplikasi android yang ada di Play store. Aplikasi tersebut antara lain:

a. Hidden Eye

Aplikasi pelacak Hp android yang pertama adalah Hidden Eye. Melalui aplikasi ini, kita dapat menangkap objek yang dicurigai sebagai penemu hp yang hilang yang kedapatan salah membuka kunci password. Yang menarik lainnya dari aplikasi yaitu akan menyalakan alarm apabila si penemu hp salah memasukkan password lebih dari tiga kali.

b. Family Locator

Family Locator adalah aplikasi pencari hp android yang akan menampilkan dan melacak keberadaan hp dengan menggunakan GPS. Salah satu kecanggihan aplikasi ini yaitu dapat digunakan oleh beberapa perangkat sekaligus ikut melacak keberadaan hp yang hilang tersebut. Sehingga proses pencarian hp dapat berjalan lebih mudah dan cepat.

4. Menggunakan Find My Iphone

Bagi pengguna Produk Apple Iphone, kita dapat menggunakan aplikasi Find My iPhone untuk menemukan iPhone yang hilang. Untuk dapat menggunakan aplikasi ini, pastikan kita harus mengaktifkan Find My iPhone di perangkat iPhone yang hilang. Caranya yaitu masuk ke menu setting ⇒ privacy ⇒ location service. kemudian menggeser ke posisi ON.

Baca Lainnya :  Jenis-Jenis Jam Tangan Beserta Gambar Dan Kegunaanya

Kemudian jika ingin melacak Iphone yang hilang, kita cukup membuka aplikasi Find My iPhone dan memasukan alamat email yang digunakan di Iphone yang hilang. Jika prosesnya berhasil, maka keberadaaan Iphone tersebut akan segera muncul pada Map. Ada beberapa fitur yang bisa kita gunakan disini. Seperti membunyikan iPhone, mengunci iPhone, dan menampilkan pesan khusus pada Iphone yang hilang.

5. Menggunakan Icloud Jika Tidak Aktif

Untuk melacak hp yang hilang selanjutnya kita dapat menggunakan iCloud. Namun, iCloud ini hanya bisa bekerja apabila perangkat yang hilang tesebut merupakan produk dari Apple yaitu iPhone. Cara melacak menggunakan iCloud ini juga dapat kita gunakan apabila perangkat iPhone yang hilang dalam keadaan tidak aktif.

Langkah-langkahnya yaitu masuk ke iCloud. Setelah itu login menggunakan Apple ID yang kita gunakan pada iPhone kita yang hilang. Jika login telah berhasil, maka kita dapat langsung melihat lokasi dimana iPhone kita berada.

Itulah beberapa cara yang dapat diterapkan untuk melacak hp hilang menggunakan email dan GPS dengan cepat dan akurat. Semoga dapat membantu dan bermanfaat.

Baca Juga :

Scroll to Top