Pelajaran Matematika Kelas 1 SD – Di sekolah dasar, pelajaran matematika diajarkan mulai dari kelas 1 sampai kelas 6. Pada kesempatan kali ini akan dibahas mengenai apa saja materi yang dipelajari pada pelajaran matematika kelas 1 SD semeseter 1 dan 2. Tiap-tiap materi pembahasan akan dilengkapi dengan contoh soal, sehingga diharapkan lebih mudah memahaminya.
Materi Pelajaran Matematika Kelas 1 SD
Materi pelajaran matematika berikut ini sebenarnya telah tersedia di dalam buku matematika kelas 1 SD. Namun, untuk memudahkan guru dan siswa dalam proses belajar mengajar, berikut telah dirangkum bab-bab pokok materi pembahasannya.
Materi Semester 1
- Membilang dan menyebutkan banyak benda
- Membaca dan menulis lambang bilangan 1 sampai 20
- Membandingkan kumpulan benda
- Mengurutkan bilangan
- Penjumlahan dan pengurangan bilangan sampai 20
- Pengukuran waktu
- Pengukuran panjang
- Mengelompokan bangun ruang sederhana
- Menentukan urutan benda-benda ruang
Materi Semester 2
- Membilang banyak benda
- Penjumlahan dan pengurangan sampai dua angka
- Sifat-sifat operasi pertukaran dan pengelompokan
- Pengukuran berat
- Membandingkan berat benda
- Mengenal segitiga, segi empat, dan lingkaran
- Mengelompokan bangun datar sederhana
Contoh Soal Matematika Kelas 1 SD
1. Bilangan enam belas, ditulis angka maka …
a. 16
b. 26
c. 36
Jawaban: a
2. 1, 2, 3, 4, 5, 6, …,8, 9, …
Bilangan yang tepat untuk melengkapi titik-titik di atas adalah …
a. 7 dan 10
b. 7 dan 11
c. 7 dan 13
Jawaban: a
3. Bilangan 36 dibaca …
a. Tiga enam
b. Tiga puluh enam
c. Tiga sebelum enam
Jawaban: b
4. Bilangan lima puluh dua, ditulis dengan angka maka …
a. 25
b. 52
c. 502
Jawaban: b
5. 9 + 7 = …
Hasil penjumlahan di atas adalah …
a. 14
b. 15
c. 16
Jawaban: c
6. 9 pencil + 6 pencil = …
a. 16 pencil
b. 15 pencil
c. 14 pencil
Jawaban: b
7. 16 – 8 = …
Hasil pengurangan di atas adalah …
a. 6
b. 7
c. 8
Jawaban: c
8. 17 + 5 = n, maka nilai n adalah …
a. 20
b. 21
c. 22
Jawaban: c
9. 26 – 12 = n, maka nilai n adalah …
a. 13
b. 14
c. 15
Jawaban: b
10. Bilangan antara 39 dan 41 adalah …
a. 38
b. 40
c. 42
Jawaban: b
11. Budi membeli 15 permen. Kemudian dimakan 6. Permen Budi sekarang tinggal …
a. 9
b. 10
c. 11
Jawaban: a
12. Ayah memiliki 45 ekor ayam. Ayam jantan ada 23 ekor. Ayam betinanya ada … ekor
a. 20
b. 21
c. 22
Jawaban: c
13. Kelereng Adi 25 butir. Kelereng Andi 15 butir. Selisih kelereng mereka adalah …
a. 10 butir
b. 20 butir
c. 30 butir
Jawaban: a
14. Angka di antara 14 dan 16 adalah …
a. 13
b. 15
c. 17
Jawaban: b
15. 19, 16, 13, 21, 17
Urutan bilangan dari yang terbesar ke terkecil yang benar adalah …
a. 13, 16, 17, 19, 21
b. 19, 21, 13, 16, 17
c. 21, 19, 17, 16, 13
Jawaban: c
16. Pak Ali memelihara 8 kambing, 10 ayam, dan 12 itik.
Urutan hewan yang dari yang sedikit adalah …
a. Ayam, itik, kambing
b. Itik, ayam, kambing
c. Kambing, ayam, itik
Jawaban: c
17. Yunma memiliki 8 bunga. Nayla memiliki 12 bunga
Bunga Yunma lebih … dari bunga Nayla
a. Sedikit
b. Besar
c. Banyak
Jawaban: a
18. Sekarang hari Juma’at, maka besok hari …
a. Sabtu
b. Minggu
c. Senin
Jawaban: a
19. Dua hari sebelum hari Sabtu adalah hari …
a. Selasa
b. Rabu
c. Kamis
Jawaban: c
20. Sekarang hari Kamis, maka kemarin hari …
a. Senin
b. Selasa
c. Rabu
Jawaban: c
21. Jarum panjang menunjukkan angka 12, jarum pendek menunjukkan angka 7. Maka jam tersebut menunjukkan pukul …
a. 07.00
b. 12.07
c. 07.12
Jawaban: a
22. Jarum panjang menunjukkan angka 12, jarum pendek menunjukkan angka 5. Maka jam tersebut menunjukkan pukul …
a. 12.05
b. 05.12
c. 05.00
Jawaban: c
23. Dari benda-benda dibawah ini yang terbesar adalah …
a. kelereng
b. bola tenis
c. bola voli
Jawaban: c
24. Urutan hewan di bawah ini dari yang paling kecil adalah …
a. Semut, kambing, ayam
b. Semut, ayam, gajah
c. Semut, gajah, kucing
Jawaban: b
25. Ani memiliki tali 5 meter. Ina memiliki tali 7 meter. Inu memiliki tali 6 meter. Tali yang paling panjang dimiliki oleh …
a. Ani
b. Ina
c. Inu
Jawaban: b
26. Kegiatan yang akan membutuhkan waktu yang lama adalah …
a. Mandi
b. Gosok gigi
c. Belajar di sekolah
Jawaban: c
27. Contoh benda yang permukaannya halus yaitu …
a. Kaca
b. Ban sepeda
c. Batu bata
Jawaban: a
28. Benda di atas yang berbentuk tabung adalah …
a. Televisi
b. Bola
c. Kaleng
Jawaban: c
29. Benda-benda yang berbentuk bola yaitu …
a. Semangka, melon, dan kaleng
b. Kelereng, dadu, dan jeruk
c. Melon, jeruk, dan semangka
Jawaban: c
30. Alas benda berbentuk tabung adalah …
a. Persegi
b. Lingkaran
c. Segitiga
Jawaban: b
Demikanlah pembahasan mengenai materi pelajaran matematika kelas 1 SD dan contoh soal pembahasannya. Semoga bermanfaat dalam belajar matematika.
Baca Juga :